Sekolah Favorit Balikpapan Berlandaskan Pendidikan Islam
Anda ingin putra dan putri sekolah di lembaga pendidikan agama? Inilah pilihan sekolah favorit Balikpapan berlandaskan pendidikan Islam.
Pondok Pesantren Al Mujahidin Balikpapan
Corak yang dimiliki oleh Pondok Pesantren ini merupakan ciri khas Muhammadiyah. Tenaga pendidiknya terdiri dari guru yang dibekali ilmu agama serta kompetensi yang sesuai. Pembinaan yang dilakukan kepada setiap santri berlangsung selama 24 jam. Para santri dan tenaga pendidik berinteraksi atas dasar nilai Islam dan akhlak yang baik.
Fasilitas penunjang yang tersedia antara lain adalah masjid, asrama santri, kantor, dapur, gedung sekolah, lapangan, koperasi santri, pustaka, lab komputer, gudang, toilet dan klinik kesehatan. Kelengkapan fasilitas itulah yang membuat banyak calon santri memilih ponpes tersebut. Jenjang pendidikan yang ada di sini adalah SMP dan SMA. Di Balikpapan, selain terdapat tk kristen favorit Balikpapan, terdapat juga sekolah islam favorit
Pondok Pesantren Al Muttaqien Balikpapan
Pesantren ini merupakan sekolah agama yang modern dan populer. Tingkat pendidikan yang ada dalam lingkungan ponpes ini antara lain tingkat taman kanak-kanak hingga tingkat menengah atas. Meskipun begitu ciri khas pendidikan pesantren yakni seperti pengajaran kitab-kitab salaf masih berlangsung. Hal itu yang membuat pesantren ini disebut sebagai pesantren modern hingga menjadi sekolah favorit Balikpapan.
Pondok Pesantren Syaichona Khalil Balikpapan
Pondok Pesantren Syaichona Khalil memiliki beberapa jenjang pendidikan, yakni Taman Kanak-Kanak (TK), Madrasah Ibtidaiyah (MI), Sekolah Menengah Pertama (SMP), Sekolah Menengah Atas (SMA) dan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK). Proses pembelajarannya tetap melestarikan nilai klasik dan nilai Islam secara bersamaan.
Fasilitas penunjang yang ada pada ponpes ini terdiri dari masjid, asrama santri, dapur, kantor, gedung sekolah, koperasi santri, lapangan, perpustakaan, lab bahasa, lab komputer, gudang dan toilet. Selain pembelajaran akademik, ada pula ekstrakurikuler yang bisa dipilih oleh para santri. Ekstrakurikuler seperti kajian kitab kuning, pembinaan tahfidz, pramuka, olahraga, jurnalistik dan lain sebagainya. Jadi pembelajaran yang diterima oleh para santri tidak monoton.
Itulah beberapa pilihan sekolah favorit Balikpapan berlandaskan pendidikan Islam. Pastikan Anda memilih pendidikan yang tepat bagi tumbuh kembang anak.